JAKARTA,Riauandalas.com – Presiden Republik Indonesia H. Prabowo Subianto secara resmi melantik kepala daerah terpilih periode 2025-2030 dalam sebuah upacara di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025). Salah satu yang turut dilantik adalah Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar, S.Sos, MT, dan Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S.Ag, M.Si.
Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 15P dan 24P Tahun 2025 tentang Pengesahan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-1719 Tahun 2025 tentang Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten/Kota hasil Pilkada Serentak 2024.
Upacara dimulai dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan pembacaan Surat Keputusan dan pengucapan sumpah jabatan yang dipandu langsung oleh Presiden RI. Setelah itu, dilakukan penandatanganan berita acara dan penyematan tanda jabatan kepada para kepala daerah.
Dalam sambutannya, Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya kepemimpinan yang berorientasi pada kepentingan rakyat.
"Saudara-saudara yang berdiri di sini telah mendapatkan kepercayaan dari rakyat. Ingat, kalian adalah pelayan rakyat. Tugas utama kalian adalah membela dan memperjuangkan kepentingan mereka," ujar Presiden Prabowo dengan penuh semangat.
Pelantikan serentak ini menjadi momen bersejarah, dengan total 961 kepala daerah dari 481 wilayah yang resmi dilantik secara bersamaan. Presiden berharap para pemimpin daerah yang baru dilantik dapat menjalankan tugas dengan penuh integritas demi kemajuan daerah masing-masing serta kesejahteraan masyarakat.
Pelantikan Ahmad Yuzar dan Misharti sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kampar membawa harapan baru bagi masyarakat Kampar. Dengan pengalaman dan komitmen keduanya, mereka diharapkan mampu mewujudkan pembangunan daerah yang lebih maju, meningkatkan kesejahteraan rakyat, serta menghadirkan pemerintahan yang transparan dan berpihak pada kepentingan masyarakat.
Dengan pelantikan ini, Ahmad Yuzar dan Misharti resmi memimpin Kabupaten Kampar untuk lima tahun ke depan. Masyarakat pun menaruh harapan besar agar kepemimpinan baru ini dapat membawa Kampar menuju masa depan yang lebih baik.(Malik)
0 Komentar